Waspada Penipuan Mengatasnamakan Lion Parcel, Ini Kontak Resminya

Waspada Penipuan Mengatasnamakan Lion Parcel, Ini Kontak Resminya

Penulis
Rizki Astuti
Tanggal publish
6 November 2025

Kemudahan transaksi online rupanya banyak dimanfaatkan oleh oknum tidak bertanggung jawab. Hal ini membuat siapapun menjadi korbannya. Salah satu modusnya adalah penipuan yang mengatasnamakan jasa pengiriman Lion Parcel.

 

Biasanya modus penipuan yang digunakan beragam, mulai dari mengirimkan link atau tautan yang nantinya dapat memudahkan oknum untuk mencuri informasi/data pribadi korban, atau melakukan giveaway dan meminta data diri korban serta pungutan-pungutan, panggilan telepon, sampai akun media sosial palsu untuk melakukan pembayaran tertentu.

 

Sebagai pengguna layanan pengiriman, penting bagi kamu untuk tetap waspada dan mengenali ciri-ciri penipuan agar terhindar dari kerugian finansial maupun kebocoran data pribadi.

 

 

Untuk itu jasa pengiriman Lion Parcel mengimbau kepada semua pelanggan terkait hal-hal di bawah ini:

  • Jangan mudah percaya dengan akun mengatasnamakan Lion Parcel yang meminta hal tidak wajar, seperti IDENTITAS PRIBADI, KODE OTP atau PEMBAYARAN TAMBAHAN.
  • Informasi Produk, Program, ataupun Giveaway hanya dilakukan pada akun resmi sosial media Lion Parcel dengan tanda CENTANG BIRU.
  • Perhatikan email pengirim atau akun sosial media yang mengirim pesan atau meminta data pribadi.
  • Email resmi Lion Parcel hanya menggunakan domain @thelionparcel.com dan akun resmi media sosial Lion Parcel memiliki centang biru.
  • Jika menerima informasi yang mencurigakan atau janggal, konfirmasi, terlebih dahulu ke kanal resmi Lion Parcel sebelum mengambil tindakan apapun.

Komitmen Lion Parcel terhadap Keamanan Pelanggan

kirim paket di lion parcel kedoya pusat

 

Sebagai salah satu penyedia jasa pengiriman terpercaya di Indonesia, Lion Parcel berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang aman, cepat, dan transparan.


Seluruh proses transaksi, mulai dari pemesanan, pembayaran, hingga pelacakan paket, hanya dilakukan melalui platform resmi seperti website dan aplikasi Lion Parcel.

 

Lion Parcel juga terus mengedukasi kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap modus penipuan. Karena penipuan dengan mengatasnamakan perusahaan besar seperti Lion Parcel bisa menimpa siapa saja.

 

Oleh karena itu, penting bagi kita untuk tidak mudah percaya terhadap pesan atau tawaran yang mencurigakan, dan selalu memastikan informasi berasal dari sumber resmi.

Lion Parcel, Berani Diandelin!

Lion Parcel tetap berani diandelin untuk pengiriman paket kamu. Meski kamu tetap harus waspada dengan oknum-oknum, soal kirim paket Lion Parcel bisa mengantarkan barangmu atau pesanan pelanggan dengan aman dan terpercaya. 

 

Kamu bisa gunakan berbagai layanan yang ada di Lion Parcel untuk pengiriman paket kecil, besar dan dokumen ke seluruh Indonesia. Tarifnya juga terjangkau, dilengkapi dengan metode pembayaran COD ongkir. 

 

Yuk, kirim paket di Lion Parcel sekarang!

#jasapengiriman #penipuan
Mau kirim paket tapi males keluar rumah?
Cobain Pick-up sekarang!
logo-btn.png
Kirim sekarang

Lihat promo spesial!

logo-btn.png
Semua promo