Pernah nggak sih, kamu ada dalam kondisi yang butuh banget kirim paket yang bisa sampai hari itu juga? Jangan kira ini cuma angan-angan, karena pengiriman same day hadir untuk memenuhi ekspektasi kamu ini. Tapi, apa itu pengiriman same day?
Buat kamu yang masih belum tahu apa yang dimaksud pengiriman same day, yuk, pahami pengertian, cara kerja, keuntungan, hingga rekomendasi layanan yang bisa jadi opsi terbaik untukmu.
Apa Itu Pengiriman Same Day?
Pengiriman same day artinya adalah sebuah layanan yang membantu agar paketmu bisa sampai tujuan di hari pengiriman, asalkan kamu mengirimnya sebelum batas waktu dari ekspedisi. Jadi, tidak perlu khawatir kalau mau kirim barang secara cepat dan praktis!
Berbeda dengan layanan standar atau reguler yang biasanya butuh satu sampai tiga hari, layanan same day merupakan jenis yang lebih praktis buat orang-orang yang dalam kondisi urgent. Pasalnya, dalam beberapa jam aja, paket bisa sampai di tangan penerima.
Karena itulah, metode same day cocok banget buat kirim dokumen penting, makanan segar, hingga barang lain yang harus cepat diterima.
Cara Kerja Pengiriman Same Day
Setelah tahu apa itu pengiriman same day, mari kita bahas cara kerja layanannya lebih dulu:
1. Proses Pemesanan dan Pengiriman
Saat kamu pengen kirim paket kilat, maka pastikan memilih layanan pengiriman “Same Day Delivery”.
Tapi, ada syaratnya nih! Paket itu harus dikirim sebelum batas waktu dari ekspedisi supaya bisa diproses pada hari itu juga. Setelah itu, kurir bakal mengambil dan mengantar paketmu dalam beberapa jam, tergantung area layanan yang tersedia.
2. Jangkauan dan Ketentuan Pengiriman
Karena ini adalah layanan kilat, kamu harus tahu kalau nggak semua daerah bisa pakai layanannya, ya! Seringnya, pengiriman ini hanya tersedia di satu kota atau area tertentu aja. Selain itu, ada batasan berat dan ukuran paket, yang mana ini menyesuaikan kebijakan ekspedisi.
Jadi, sebelum mengirim, pastikan paketmu sesuai dengan persyaratan yang ada biar tidak ada kendala selama proses pengirimannya.
Satu hal lagi yang tak kalah penting, layanan kilat punya jadwal operasional tertentu, tidak sama dengan pengiriman reguler. Jadi, kalau kamu butuh pakai layanan ini, usahakan untuk mengirim lebih awal sebelum deadline yang ditentukan oleh ekspedisi.
Baca Juga:
- Cara Membuat Keranjang Kuning untuk Bisnis di TikTok
- VIPPACK: Pengiriman Cepat yang Cocok Untuk Bisnis Pakaian Branded
- Bantu Ekonomi hingga Beli Mobil Setelah Jadi Mitra Lion Parcel
Keuntungan Menggunakan Pengiriman Same Day
Kenapa sih layanan kilat banyak diminati? Ini dia alasannya:
- Cepat dan efisien: paketmu akan sampai dalam beberapa jam aja, nggak pakai nunggu lama! Cocok buat kamu yang butuh pengiriman super cepat.
- Cocok untuk kebutuhan mendesak: ideal buat kirim barang elektronik, dokumen penting, hingga makanan yang perlu segera sampai dalam kondisi prima.
- Lebih aman: karena proses pengirimannya singkat, jadi risiko paket hilang atau rusak jadi lebih kecil. Kamu nggak perlu khawatir barangmu akan tertunda atau bermasalah selama pengiriman.
- Meningkatkan kepuasan pelanggan: buat kamu yang punya bisnis online, layanan ini bisa jadi nilai tambah, karena pelanggan pasti merasa semakin senang kalau pesanannya bisa sampai kurang dari 24 jam.
- Lebih fleksibel: sejumlah layanan ini menyediakan opsi penjadwalan pengiriman, jadi kamu semakin leluasa menentukan kapan paket harus dikirim dan diterima.
- Minim stres dan khawatir: berkat layanan super cepatnya, kamu tak perlu khawatir menunggu paket selama berhari-hari, karena semua bisa terselesaikan selama sehari aja!
View this post on Instagram
Kirim Paket Same Day dengan Layanan VIPPACK Lion Parcel
Kalau kamu butuh layanan same day yang tepercaya, cobain deh VIPPACK dari Lion Parcel, dijamin cepat, aman, dan pastinya bikin hidup lebih praktis! Dengan layanan ini, kamu bisa mengirim paket dengan tenang tanpa takut terlambat.
Pengiriman Lion Parcel same day ini cocok buat siapa aja, mulai dari pebisnis online yang butuh pengiriman instan, sampai individu yang membutuhkan pengiriman barang mendesak.
Layanan VIPPACK tersedia untuk pengiriman dari Jakarta (CGK) menuju:
- Medan, Sumatra Utara. (Bandar Udara Internasional Kualanamu)
- Surabaya, Jawa Timur. (Bandar Udara Internasional Juanda)
- Balikpapan, Kalimantan Timur. (Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan)
- Denpasar, Bali. (Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai)
- Makassar, Sulawesi Selatan. (Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin)
Sementara, baru lima tujuan kota yang tersedia. Ke depannya, Lion Parcel terus mengembangkan bisnis dengan membuka kota lainnya. Kamu bisa cek secara berkala untuk layanan VIPPACK.
Syarat dan Ketentuan VIPPACK
Pengiriman sameday untuk layanan VIPPACK memiliki syarat dan ketentuan yang perlu kamu ketahui sebelum kirim paket, yaitu:
- VIPPACK hanya melayani pengiriman barang: dokumen, makanan, obat-obatan dan pakaian.
- Jika pengiriman obat-obatan tergolong keras, maka wajib melampirkan salinan resep dokter pada saat pengiriman.
- Barang dengan nilai barang di atas USD 1.000 tidak dapat dikirim menggunakan layanan VIPPACK.
- Perhitungan pembulatan berat BOSSPACK: 1,30 Kg = 1 Kg dan 1,31 Kg = 2 Kg.
- Perhitungan volume (panjang x lebar x tinggi)/ 6000.
- Berat maksimal barang mengikuti kapasitas kotak barang tersebut, yaitu 10 Kg.
- Volume maksimal barang yang dapat dikirim menggunakan layanan VIPPACK:
- Panjang : 30 cm
- Lebar : 22 cm
- Tinggi : 23 cM
- Jika paket melebihi batas maksimal volume atau berat, maka akan dilakukan pecah STT di mana 1 STT untuk 1 koli pengiriman barang.
- Barang Dangerous Goods (DG) tidak dapat dikirimkan menggunakan layanan VIPPACK. Info lebih lanjut mengenai barang DG: https://lionparcel.com/dangerous-goods.
- Barang karantina tidak dapat dikirimkan menggunakan layanan VIPPACK. Info lebih lanjut mengenai barang karantina: https://lionparchttps://lionparcel.com/karantina .
- Barang VIPPACK WAJIB menggunakan asuransi.
Jadi, pastikan kamu memahami apa itu pengiriman same day, dan segera kirim paket terdekat pakai VIPPACK dari Lion Parcel.
Untuk selengkapnya cek ketentuan layanannya di sini dan rasakan kemudahannya sekarang juga!