3 Trik Kirim Barang Murah, Cocok untuk Seller!

3 Trik Kirim Barang Murah, Cocok untuk Seller!

Penulis
Rizki Astuti
Tanggal publish
16 Februari 2023

Jasa pengiriman barang murah kini menjadi incaran bagi para pebisnis online. Mengingat banyaknya transaksi yang terjadi secara online, berarti akan banyak juga jasa pengiriman barang yang dibutuhkan.

 

Namun, ada saja masalah yang dialami oleh seller atau pembeli. Contohnya harga ongkos kirim atau ongkir lebih mahal dari harga barang. Apalagi jika barangnya dikirim ke luar kota atau pulau.

 

Jika memberikan potongan harga untuk ongkos kirim, tentu seller akan mendapat keuntungan yang tipis. Belum lagi biaya tambahan untuk pengemasan. Memilih jasa pengiriman barang murah menjadi solusi terbaik untuk mengatasi masalah ini.

 

3 Trik Kirim Barang Murah

 

Sebenarnya ketika sudah lama berjualan secara online dan memiliki banyak interaksi dengan perusahaan ekspedisi. Ada beberapa trik yang bisa kamu lakukan untuk sedikit memangkas anggaran pengiriman barang.

 

Trik ini sangat penting dan perlu kamu coba. Setidaknya akan transaksi jual beli yang kamu lakukan tidak terhalang oleh mahalnya ongkos kirim. Berikut trik yang bisa dilakukan agar kirim barang murah.

 

  • Packing Barang dengan Ukuran Kecil

 

Untuk menentukan besaran yang harus dibayar, biasanya ada dua sistem yang digunakan oleh perusahaan ekspedisi. Cara yang pertama dengan menimbang berat dari barang tersebut, semakin berat barang maka semakin mahal ongkos kirim yang harus dibayar.

 

Kedua adalah mengukur volume. Biasanya cara ini dilakukan untuk barang yang tidak memiliki beban terlalu berat namun memiliki ukuran cukup besar. Seperti busa, gabus dan lain sebagainya.

 

Maka dari mengemas barang dagangan kamu dengan ukuran kecil bisa menjadi solusi untuk menekan biaya ongkos kirim. Apalagi jika barang tersebut masih dalam ukuran di bawah 1 kilogram.

 

(Baca Juga: Ada Level Membership Baru di Lion Parcel, Warga hingga Crazy Rich!)

 

  • Bandingkan Harga Setiap Ekspedisi Pengiriman

 

Membandingkan harga dari setiap ekspedisi menjadi solusi selanjutnya agar mendapatkan jasa pengiriman barang murah. Karena akan menjadi sebuah kesalahan ketika kamu mengirim barang di ekspedisi A dengan nominal Rp15 ribu sedangkan ekspedisi B nominal Rp20 ribu. Sedangkan di ekspedisi lain ternyata menawarkan harga yang lebih murah. Walaupun harganya tidak akan terlalu berbeda jauh sebetulnya.

 

Mungkin bagi orang yang hanya akan menggunakan jasa pengiriman barang sesekali, ini tidak menjadi masalah. Namun untuk kamu yang sering menggunakan jasa tersebut nilai kalkulasinya akan menjadi besar.

 

Maka dari itu membandingkan harga perusahaan ekspedisi menjadi sebuah keharusan. sebelum kamu menentukan akan memilih yang mana untuk dipercaya membawa barang kamu.

 

  • Cari Tahu Ada Diskon atau Promo

 

Diskon tidak hanya berlaku ketika kamu berbelanja. Ya, di dunia ekspedisi juga terdapat diskon pengiriman lho. Jadi, cek lebih dulu apakah jasa pengiriman tersebut ada diskon/promo atau tidak.

 

Bahkan tak tanggung-tanggung, diskonnya bisa kamu gunakan dengan promo lainnya. Jelas ini akan memotong biaya yang harus dikeluarkan untuk ongkos kirim. Sebagai penjual online, kamu harus cerdas dan jeli dalam melihat semua kemungkinan yang terjadi. Termasuk dalam memilih jasa pengiriman barang murah.

 

Nah, saat ini sudah banyak perusahaan yang menyediakan jasa pengiriman barang salah satunya Lion Parcel. Kamu tak perlu bingung untuk mengirimkan barang yang dijual kepada pembeli. 

 

Kenapa? Karena Lion Parcel adalah jasa pengiriman murah dengan berbagai layanan yang sesuai dengan kebutuhan kamu. Berikut jenis layanan pengiriman di Lion parcel adalah:

 

  • ONEPACK

Onepack adalah salah satu layanan pengiriman dari lion parcel yang melayani pengiriman paket ekspress dengan jangka waktu 1 hari sampai.

  • JAGOPACK

Jagopack adalah salah satu layanan yang paling banyak digunakan para konsumen lion parcel untuk mendapatkan pelayanan kirim paket dengan ongkos kirim terjangkau dengan jangka waktu 2–7 hari sampai.

  • REGPACK

Regpack atau disebut dengan layanan paket reguler yaitu melayani pengiriman barang dengan jangka waktu standart yaitu sampai 2–3 hari.

  • BIGPACK

Bigpack adalah layanan pengiriman paket berukuran besar dengan jangka waktu mula dari 6 sampai 9 hari untuk sampai ke alamat tujuan.

  • INTERPACK

Interpack merupakan layanan paket internasional atau pengiriman barang ke luar negeri dengan jangka waktu pengiriman mulai dari 3–5 hari.

 

 

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Lion Parcel (@lionparcelid)

 

 

Soal harga, Lion Parcel murah! Kamu bisa gunakan layanan JAGOPACK yang murah mulai dari Rp6 ribu. Bahkan sekarang ada diskon 20% untuk pengiriman paket di bawah 1 kilogram (kg) untuk layanan REGPACK dan ONEPACK. Untuk syarat dan ketentuan kamu bisa klik di sini ya.

 

Untuk informasi layanan yang ada di Lion Parcel kamu bisa kunjungi: lionparcel.com/product

 

Untuk cek ongkir Lion Parcel kunjungi: lionparcel.com/tarif 

 

Untuk cek resi atau tracking Lion Parcel kamu bisa kunjungi:  lionparcel.com/track/stt

 

#jasapengiriman #jasapengirimanbarang #lionparcel #tipsbisnis #ongkirmurah #diskon20
Mau kirim paket tapi males keluar rumah?
Cobain Pick-up sekarang!
logo-btn.png
Kirim sekarang

Lihat promo spesial!

logo-btn.png
Semua promo